Note

IHSG Hari Ini Berpotensi Lesu, WEHA hingga GGRM Bisa Dijadikan Koleksi

· Views 32
IHSG Hari Ini Berpotensi Lesu, WEHA hingga GGRM Bisa Dijadikan Koleksi
IHSG Hari Ini Berpotensi Lesu, WEHA hingga GGRM Bisa Dijadikan Koleksi (FOTO:MNC Media)

IDXChannel - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini berpotensi bergerak dalam kecenderungan melemah di kisaran 7.275 – 7.396.

Pengamat pasar modal sekaligus Founder WH Project, William Hartanto mengatakan, penguatan IHSG pasca pilpres mulai terhenti, yang mana merupakan kelanjutan dari indikasi profit taking yang terlihat sejak hari Jumat pekan lalu.

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Berpotensi Lesu, WEHA hingga GGRM Bisa Dijadikan Koleksi IHSG Berpotensi Alami Tekanan Minor, Cek Menu Saham Hari Ini

"Pengamatan secara teknikal, IHSG berpotensi mengalami pergerakan mixed untuk menguji level 7300, apabila dalam sepekan ini mampu dipertahankan, maka akan menjadi support baru di pekan ini dan IHSG memiliki potensi untuk penguatan lanjutan di pekan berikutnya," tulis William dalam analisisnya, Selasa (20/2/2024).

Sedangkan untuk sentimen, belum ada sentimen baru yang perlu diperhatikan saat ini.

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Berpotensi Lesu, WEHA hingga GGRM Bisa Dijadikan Koleksi Tergerus Saham Big Caps IHSG Mampu Bertahan di 7.300

Sebelumnya, IHSG ditutup melemah sebesar -38.84 poin (-0.53%) menuju 7296,70 pada perdagangan hari Senin 19 Februari 2024.

Sebanyak 198 saham menguat, 336 saham menurun, dan 242 saham tidak mengalami perubahan harga pada perdagangan kemarin. Nilai transaksi mencapai 9.99T (all market).

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Berpotensi Lesu, WEHA hingga GGRM Bisa Dijadikan Koleksi Ditopang Optimisme Hasil Pemilu, IHSG Hari Ini Masih Berpeluang Menghijau

Berikut beberapa saham yang direkomendasikan secara teknikal.

WEHA, buy, support 169, resistance 184.

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Berpotensi Lesu, WEHA hingga GGRM Bisa Dijadikan Koleksi IHSG Berpeluang Menghijau, Simak Top Picks Saham Pilihan Analis Hari Ini

Trend following dengan posisi candlestick menguat di atas MA5 dan MA20.

GULA, buy, support 376, resistance 406.

Baca Juga:
IHSG Hari Ini Berpotensi Lesu, WEHA hingga GGRM Bisa Dijadikan Koleksi IHSG Hari Ini Ditutup Melemah ke 7.296, HUMI hingga PTPP Masuk Top Losers

Trend following dengan posisi candlestick menguat di atas MA5 dan MA20.

UNIQ, buy, support 236, resistance 264.

Trend following dengan posisi candlestick menguat di atas MA5 dan MA20.

GGRM, buy, support 20150, resistance 21450.

Golden cross MA5 dan MA20 mengindikasikan peluang penguatan harga.

(SAN)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.