Note

Sambut Data Inflasi, IHSG Hari ini Berpeluang Rebound

· Views 35
Sambut Data Inflasi, IHSG Hari ini Berpeluang Rebound
Sambut Data Inflasi, IHSG Hari ini Berpeluang Rebound (foto: MNC media)

IDXChannel - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menutup perdagangan Maret 2024 lalu dengan pelemahan sebesar 21,28 poin (0,29 persen) menuju 7.288,81, pada penutupan Kamis (28/3/2024) lalu.

Kondisi tersebut diyakini justru memberi ruang yang cukup bagi indeks untuk kembali rebound saat mengawali langkahnya pada perdagangan April 2024.

Baca Juga:
Sambut Data Inflasi, IHSG Hari ini Berpeluang Rebound IHSG Pekan Depan Siap Bangkit, Cek Target Harga Baru Saham TPIA-ASII

Dengan asumsi demikian, laju indeks pada hari ini, Senin (1/4/2024) diperkirakan bakal cenderung menguat, dengan level support berada di 7.238 hingga 7.179, dan resistance berkisar di level 7.321 sampai 7.346.

Menurut Analis Mirae Asset Sekuritas, Nafan Aji, memerahnya kinerja indeks pada pekan lalu tidak cukup mencerminkan sentimen di pasar secara keseluruhan, melainkan lebih didorong oleh sektor transportasi  dan logistik, industri, properti dan real estate, maupun kesehatan.

Baca Juga:
Sambut Data Inflasi, IHSG Hari ini Berpeluang Rebound IHSG Berpeluang Rebound di 7.300 Sambut April 2024

Di lain pihak, pasar domestik diperkirakan masih sedang dalam tahap menunggu dan mencermati (wait and see) atas update data inflasi, yang dijadwalkan bakal dirilis pada siang hari ini.

Sejumlah pihak memproyeksikan posisi inflasi bakal cenderung meningkat, hingga mencapai angka 3,2 persen pada Maret 2024 lalu.

Baca Juga:
Sambut Data Inflasi, IHSG Hari ini Berpeluang Rebound Melemah ke Bawah 7.300 IHSG Gagal Happy Long Weekend

Meski demikian, angka inflasi diyakini masih akan berada dalam rentang target Bank Indonesia (BI) di level 2,5% ±1%. 

Dalam kondisi demikian, Nafan memperkirakan masih ada sejumlah saham yang layak untuk dicermati atas potensi yang dimiliki dalam beberapa waktu ke depan.

Deretan saham prospektif tersebut, di antaranya, adalah saham PT Aneka Tambang Tbk (ANTM), PT Adi Saraan Armada Tbk (ASSA), PT XL Axiata Tbk (EXCL), PT Siloam Hospital Tbk (SILO), dan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM). (TSA)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.