Note

Harga Minyak Naik Tipis di Tengah Penurunan Stok AS

· Views 27
Harga Minyak Naik Tipis di Tengah Penurunan Stok AS
Harga Minyak Naik Tipis di Tengah Penurunan Stok AS. (Foto: Reuters)

IDXChannel – Harga minyak menguat di awal perdagangan Rabu (24/4), seiring data menunjukkan penurunan mengejutkan stok minyak mentah AS pada pekan lalu, menandakan sinyal permintaan yang positif.

Minyak mentah berjangka (futures) Brent naik 0,1%, menjadi USD88,51 per barel dan minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS terapresiasi 0,11%, ke level USD83,45 per barel per 07.30 WIB.

Baca Juga:
Harga Minyak Naik Tipis di Tengah Penurunan Stok AS Konflik Timur Tengah Mereda, Harga Emas Turun 3 Hari Beruntun

Persediaan minyak mentah AS turun 3,237 juta barel dalam pekan yang berakhir pada 19 April, menurut sumber pasar yang mengutip angka American Petroleum Institute (API). Sebaliknya, enam analis yang disurvei oleh Reuters memperkirakan kenaikan sebesar 800.000 barel.

Trader akan mengamati data resmi AS mengenai stok minyak dan produk yang akan dirilis pada Rabu malam waktu Indonesia untuk konfirmasi lanjutan.

Baca Juga:
Harga Minyak Naik Tipis di Tengah Penurunan Stok AS Pemakaman Pendiri Mustika Ratu (MRAT) Mooryati Soedibyo Digelar secara Militer

Sementara, ekspektasi semakin meningkat bahwa suku bunga akan dipangkas di Inggris dan Uni Eropa pada Juni, yang dapat membantu mendukung pertumbuhan ekonomi dan, pada gilirannya, juga permintaan minyak.

Aktivita bisnis di zona Eropa dan Inggris bulan ini berkembang pada laju tercepat dalam hampir satu tahun, menunjukkan pertumbuhan ekonomi “terus mengumpulkan momentum”, Capital Economics mengatakan dalam sebuah catatan.

Baca Juga:
Harga Minyak Naik Tipis di Tengah Penurunan Stok AS Harga Emas Antam (ANTM) Hari Ini Turun Rp5.000 per Gram

“Meskipun tekanan harga jasa yang kaku masih merupakan risiko positif terhadap inflasi, kami masih memperkirakan bank sentral akan mulai menurunkan suku bunga dalam beberapa bulan ke depan,” kata catatan itu.

Di AS, aktivitas bisnis melambat pada April ke level terendah dalam empat bulan. S&P Global mengatakan pada Selasa, Indeks Output PMI Komposit, yang melacak sektor manufaktur dan jasa, turun menjadi 50,9 pada bulan ini dari 52,1 pada Maret.

“Aktivitas bisnis AS pada April berada pada laju terendah tahun ini,” kata ANZ Research dalam sebuah catatan.

“Hal ini dapat membantu meyakinkan para pembuat kebijakan bahwa penurunan suku bunga diperlukan untuk mendukung perekonomian.”

Para pedagang sebagian besar mengabaikan perkembangan terbaru di Timur Tengah pada awal perdagangan pada Rabu di mana, menurut penduduk, serangan Israel meningkat di Gaza dalam beberapa serangan terberat dalam beberapa minggu terakhir. (ADF)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.